Macam-macam Sepakan Dalam Permainan Sepak Takraw

Posting Komentar
Dalam permainan sepak takraw, menyepak (sepakan), merupakan gerakan yang dominan. Dapat dikatakan bahwa keterampilan menyepak itu merupakan ibu dari permainan sepak takraw karena boleh dimainkan terbanyak oleh kaki, mulai dari permulaan permainan sampai membuat poin atau angka. Di antara kemampuan menyepak atau teknik menyepak itu adalah :

A. Sepak Sila

Sepak sila adalah menyepak bola dengan menggunakan kaki bagian dalam. Sepak sila digunakan untuk menerima dan menimbang menguasai bola, mengumpan antara bola dan untuk menyelamatkan serangan lawan. Berikut teknik melakukan sepak sila.
  • Berdiri dengan dua kaki terbuka berjarak selebar bahu.
  • Kaki sepak digerakan melipat setinggi lutut kaki tumpu
  • Bola menyentuh bagian dalam kaki sepak pada bagian bawah dari bola.
  • Kaki tumpu agak di tekuk sedikit, badan dibungkukkan sedikit
  • Pandangan ke arah bola
  • Kedua tangan dibuka dan ditekuk untuk menjaga keseimbangan
  • Pergelangan kaki sepak tepat pada waktu menyepak dikencangkan
  • Bola di sepak ke atas lurus melewati kepala.

Beberapa latihan sepak sila lainnya.
1. Latihan Sendiri (kontrol bola)
  • Setiap pemain yang ada di lapangan diberi sebuah bola dan berbaris.
  • Bola dilambung dan disepak dengan kaki bagian dalam (sepak sila) lurus ke atas setinggi kepala atau lebih, lalu ditangkap.
  • Bola di kontrol/ditimang satu kali lalu ditangkap.
  • Bola ditimang dua kali kemudian ditangkap.
  • Ditimang sebanyak mungkin, bila bola jatuh diulangi lagi.
2. Latihan berpasangan (satu lawan satu)
  • Pemain berbaris du bersaf berhadapan sejumlah bola yang ada.
  • Barisan A melambungkan bola ke baris B, B menyepak bola dengan kaki bagian dalam diarahkan ke A dan A menangkap bola, latihan ini dilakukan berganti.
  • A melambungkan bola ke B, B menerima dan menyepak bola dengan kaki bagian dalam lurus ke atas setinggi kepala atau lebih, kemudian menyepakkan lagi dengan kaki dalam ke A, A menangkap bola, latihan ini dilakukan bergantian.
  • B menimbang bola dua kali lalu berikan ke A. Latihan ini dilakukan secara bergantian
  • A melambungkan bola ke B, B menyepak bola dengan kaki bagian dalam ke A, A memberikan ke B. Demikian selanjutnya sampai bola jatuh ke tanah, bola jatuh latihan diulangi kembali.
  • A dan B melakukan tendangan-tendangan dengan menggunakan kaki dalam, setiap pemain sebelum memberikan bola ke lawannya harus menimang bola sekali.
  • Setiap pemain memainkan atau menimang bola dua kali sebelum diserahkan kepada lawannya.
  • Setiap pemain memainkan atau menimang bola beberapa kali sebelum memberikan kepada lawannya
3. Latihan dengan formasi lingkaran
  • Pemain berdiri membuat lingkaran, (formasi lingkaran)
  • Bola disepak dengan kaki bagian dalam lurus ke atas setinggi kepala atau lebih, diberikan kepada teman siapa saja yang diinginkan.
  • Sebelum bola diberikan kepada teman, bola ditimang dulu sekali
  • Sebelum bola diberikan kepada teman, ditimang dua kali

B. Sepak Kura

Sepak kura adalah sepakan atau menyepak dengan menggunakan kura kaki atau menyepak dengan punggung kaki.

Sepak kura digunakan memainkan bola yang datangnya rendah dan kencang atau keras atau menyelamatkan bola dari serangan lawan, untuk bertahan, mengawal atau menguasai bola dalam usaha menyelamatkannya. Berikut teknik-teknk melakukan sepak kura.
  • Berdiri dengan kedua kaki terbuka selebar bahu.
  • Lutut kaki sepak dibengkokkan atau ditekuk sedikit sambil ujung jari mengarah ke tanah atau lantai, kaki tendang diangkat kearah bola yang datang di bawah lutut.
  • Bola disentuh pada bagian bawhnya dengan bagian atas kaki (punggung kaki).
  • Pandangan kearah bola yang datang.
  • Badan dibungkukkan sedikit, kaki tumpu ditekuk.
  • Kedua tangan dibuka dan ditekuk pada siku untuk menjaga keseimbangan.
  • Bola disepak ke atas setinggi lutut.
Beberapa latihan lain sepak kura

1. Latihan sendiri
  • Setiap pemain diberi sebuah bola.
  • Bola dilambungkan sendiri dan disepak dengan kaki bagian atas atau punggung kaki atau kura kaki. Bola disepak setinggi kepala lalu ditangkap.
  • Latihan dilakukan berulang-ulang
2. Latihan Formasi Berpasangan
  • Pemain berbaris dua bersaf berhadapan dengan jarak 3 atau 4 meter
  • Barisan A (1,2,3,4 dan 5) melambungkan bola kepada barisan B (1,2,3,4 dan 5) barisan B menyepak bola dengan punggung kaki setinggi kepala kepada barisan A, Barisan A menangkap bola.
  • Setelah 5 kali latihan B dilakukan, pergantian lambung dan menyepak.
  • Bola dikontrol atau ditimang satu kali sebelum diberikan kepada pelambung setelah 5 kali, diadakan pergantian lambung dan penyepak. Bola selalu ditendang setinggi kepala dan disepak dengan punggung kaki.

C. Sepak Cungkil

Sepak cungkil adalah sepakan atau menyepak bola dengan menggunakan kaki. Sepak cungkil digunakan untuk mengambil dan menyelamatkan bola jauh dan rendah datangnya. Berikut teknik melakukan sepak cungkil.
  • Berdiri dengan kedua kaki berjarak selebar bahu.
  • Kaki sepak diluruskan sehingga ujung kaki dengan lutut digerakkan ke atas setinggi lutut kaki tumpu menuju arah datangnya bola.
  • Bola disentuh dengan bagian atas ujung kaki sepak pada bagian bawah dari bola, sedangkan kaki tumpu ditekuk sedikit pada lutut dan badan dicondongkan ke belakang.
  • Pandangan kearah datangnya bola.
  • Kedua tangan dibuka lebar dan bengkokkan pada siku untuk keseimbangan.
  • Bola disepak lurus ke atas setinggi bahu atau kepala untuk tindak lanjut.

Beberapa latihan sepak cungkil

1. Latihan sendiri
  • Beberapa pemain berbaris bersaf dengan memegang sebuah bola.
  • Lambungkan sendiri bola setinggi lutut sejauh 2 meter kedepan. Ambil bola dengan ujung kaki.
2. Latihan dengan dinding tembok
  • Pemain berbaris bersaf menghadap dinding tembok dengan jarak 3 atau 4 meter, dengan memegang sebuah bola.
  • Lambungkan bola ke dinding tembok, ambil pantulan bola dengan ujung kaki.

D. Sepak Tapak (menapak)

Sepak tapak atau menapak adalah sepakan atau menyepak bola dengan menggunakan telapak kaki. Menapak digunakan untuk smash ke pihak lawan, servis dropshot, menahan/memblok smash pihak lawan, menyelamat/mengambil bola dekat atau atas net (jaring)

Teknik-teknik menapak
  • Berdiri dengan kedua kaki dengan jarak selebar bahu
  • Kaki sepak diangkat tinggi dengan lutut agak dibengkokkan. Telapak kaki dipukulkan ke bola. Kaki jangan menyentuh net.
  • Bola disentuh dengan telapak kaki/sepatu di bagian atas dari bola dengan menggunakan gerakan pergelangan kaki sepak ke arah lapangan lawan.
  • Pandangan ke arah bola
  • Kaki tumpu ditekuk sedikit, kedua tangan dibuka dan dibengkokkan pada siku untuk keseimbangan badan.
  • Badan dicondongkan ke belakang sedikit.

E. Sepak badek atau simpuh

Sepak badek atau simpuh adalah menyepak bola dengan kaki bagian luar atau samping luar. Sepak badek ini sering disebut sepak simpuh. Dikatakan simpuh karena menyepak bola sama seperti sikap bersimpuh. Sepak badek digunakan untuk menyelamatkan bola dari serangan lawan, menyelamatkan bola dari smash lawan dan untuk mengontrol atau menguasai bola dalam usaha penyelamatan.

Teknik-teknik sepak simpuh
  • Berdiri dengan kedua kaki terbuka dengan jarak selebar bahu.
  • Kaki yang digunakan untuk simpuh digerakkan keluar, berputar pada paha dengan menghadap samping luar kaki ke arah bola.
  • Tinggi gerakan kaki tidak melebihi lutut.
  • Bola disentuh pada bagian bawahnya dengan sisi luar kaki
  • Untuk keseimbangan, badan dicondongkan sedikit kearah berlawanan dari kaki yang digunakan.
  • Untuk keseimbangan, kedua tangan dibuka dan dibengkokkan pada siku.
  • Lutut sedikit ditekuk
  • Pandangan ke arah bola
  • Bola diarahkan ke atas melebihi setinggi kepala untuk tindak lanjut dalam penyerangan atau diarahkan ke lapanga lawan.

WIWIK YUNITANINGRUM, S.Pd

Related Posts

Posting Komentar